Wikipedia

Hasil penelusuran

Kamis, 06 November 2014

Pulau Segajah

Pulau Segajah letaknya ada di Kalimantan Timur lokasinya langsung berbatasan dengan Selat Makasar , jika kalian akan ke pulau ini bisa naik bus dari bandara Balikpapan . Setelah itu di Bontang Kuala dilanjutkan dengan menaiki boat selama 20 menit lalu kalian akan sampai di Pulau Segajah .
Apa yang unik dari pulau ini ? Pulau ini hanya bisa dikunjungi pada saat siang hari lebih tepatnya pada saat air laut surut , karena apabila menjelang malam , pulau ini akan menghilang akibat air pasang .. Seluruh pulau akan terlihat rata dengan air disekitarnya sehingga tampak tidak ada Pulau Segajah tersebut . Karena itu untuk mengunjungi pulau ini dibatasi waktunya hanya pada siang hari saja . Disini pasir lautnya kelihatan bersih sekali karena mungkin sering pasang surut menjadikan pasir di pantai ini bersih . Selain itu saat air surut kita bisa melihat dengan jelas biota laut yang ada di sekitar pulau tersebut , air lautnya jernih sehingga kita dapat melihat dengan jelas biota laut tersebut . Jangan lupa untuk berkunjung yah :)